Peringatan Hari Pendidikan Kabupaten Lahat
Lahat, Sumatera Selatan – Ibu Mirawati, S.Kom., S.H., M.M., Panitera Muda Pidana Pengadilan Negeri Lahat, mewakili Ketua Pengadilan Negeri Lahat, turut menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tingkat Kabupaten Lahat Tahun 2025. Acara yang berlangsung di lapangan SMP Negeri 1 Lahat Selatan pada hari Jum’at, 2 Mei 2025, ini dihadiri oleh berbagai unsur penting di Kabupaten Lahat. Bertindak sebagai Pembina Upacara, Wakil Bupati Lahat, Widiya Ningsih SH MH., membacakan pidato Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI yang bertajuk "Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua". Dalam pidatonya, ditekankan bahwa Hardiknas menjadi momentum untuk memperkuat komitmen dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui layanan pendidikan yang berkualitas dan berkeadilan. Selain Wakil Bupati, acara ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lahat, Niel Adrin beserta jajarannya, para Kepala OPD, Kepala Sekolah SD dan SMP se-Kabupaten Lahat, siswa-siswi, Wakapolres Kompol Liswan Nurhapis SH, Kasdim 0405 Lahat Mayor Inf Sugeng P, serta undangan lainnya. Kehadiran Panitera Muda Pidana Pengadilan Negeri Lahat dalam peringatan Hardiknas ini menunjukkan perhatian dan dukungan dari lembaga peradilan terhadap pentingnya pendidikan dalam pembangunan bangsa, termasuk di wilayah Kabupaten Lahat. Pendidikan diyakini memiliki peran krusial dalam membentuk karakter dan peradaban bangsa, serta menjadi sarana mobilitas sosial yang mengangkat harkat dan martabat bangsa. Usai upacara, Dr. Hasperi menyampaikan kiasan inspiratif bahwa "Pendidikan bukan hanya mengisi air dalam ember, tapi juga harus bisa menyalakan api." Hal ini menekankan pentingnya pendidikan yang tidak hanya fokus pada aspek kognitif, tetapi juga mampu menumbuhkan semangat, kreativitas, dan cita-cita tinggi dalam diri setiap peserta didik. Partisipasi Pengadilan Negeri Lahat dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan sinergi antara lembaga peradilan dengan pemerintah daerah serta instansi terkait lainnya dalam upaya memajukan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Lahat melalui pendidikan yang bermutu. |